Skip to main content

Istilah-istilah

Rantai Blok#

Atau semula dieja block chain, awalnya adalah catatan yang terus berkembang, disebut block, yang terhubung dan diamankan menggunakan teknik kriptografi. Setiap blok biasanya memuat hash kriptografis dari blok sebelumnya, timestamp, dan data transaksi. Secara desain, blockchain resistan terhadap modifikasi data.

NFT#

NFT atau Non Fungible Token pada dasarnya adalah sebuah token digital yang ditautkan ke sistem besar blockchain. Tak jauh berbeda dengan beberapa aset mata uang kripto, bedanya NFT tidak bisa dipertukarkan, tapi bisa diperjualbelikan.

Sejauh ini NFT banyak digunakan untuk mewakili sebuah barang, kebanyakan adalah karya seni di forum digital. Bisa dibilang NFT adalah sebuah sertifikasi kepemilikan sebuah barang.

Paling umum, saat ini NFT memang digunakan untuk membeli dan menjual karya seni digital. Yang dibeli di sini adalah NFT-nya, sebagai sebuah tanda kepemilikan sebuah karya seni.

Fungible Token#

Atau FT sama seperti NFT bedanya FT bisa ditukar belikan dengan FT lainnya, contoh FT adalah BTC pada Bitcoin dan ETH pada Ethereum.

SPoF#

Singkatan dari Single Point of Failure merupakan kegagalan sebuah sistem yang disebabkan oleh adanya kegagalan salah satu komponen pada sistem, sehingga mengakibatkan komponen lainnya tidak bisa bekerja dan menghentikan semua fungsi sistem.

IoT#

Internet of things adalah suatu konsep atau program dimana sebuah objek memiliki kemampuan untuk mentransmisikan atau mengirimkan data melalui jaringan tanpa menggunakan bantuan perangkat komputer dan manusia. Contoh IoT adalah pintu gerbang toll otomatis yang bisa beroperasi sendiri secara mandiri dan terhubung dengan layanan operasional dan keuangan melalui jaringan internet.

VPS#

Virtual Private Server Adalah server komputer virtual yang jalan pada server induk dengan cara berbagi sumber daya pada server induk untuk bisa digunakan secara terisolasi oleh layanan lainnya. VPS ini bersifat terpusat.

Cloud Server#

Hampir sama dengan VPS bedanya biasanya memiliki fitur yang lebih kaya. Cloud server ini masih bersifat terpusat.

DoS#

Denial of Service merupakan metode serangan yang dilakukan untuk melumpuhkan suatu layanan pada jaringan dengan cara membanjiri layanan dengan permintaan (request) atau data-data sampah secara terus menerus serta masif sehingga layanan sibuk dan gagal memproses permintaan yang legit.

Validator#

adalah node/komputer yang berjalan membuat blok dan memvalidasi setiap blok yang tercipta. Validator bekerja untuk mengamankan jaringan dan mendapatkan benefit dari rewards untuk setiap blok yang dibuatnya, rewards ini berupa native token bernama ARA.

ARA#

Adalah kode unit native token atau bahan bakar yang diperlukan untuk menunjang keberlangsungan jaringan. Baca fungsi ARA

Nominator#

adalah individu yang ikut berpartisipasi sebagai validator namun tidak dalam bentuk node/komputer tetapi dalam bentuk stake dengan meminjamkan ARA ke validator agar validator memiliki kesempatan besar terpilih sebagai pembuat blok di setiap putarannya. Nominator mendapatkan rewards sesuai dengan nilai yang di-stake dan prosentase bagi hasil yang ditetapkan oleh validator.

DApps#

Distributed Apps adalah aplikasi yang dibuat untuk bisa jalan di atas jaringan rantai blok.

Kontrak Pintar#

Smart Contract adalah sebuah perjanjian antara beberapa pihak yang ditulis menggunakan kode komputer. Kontrak pintar bisa bertransaksi secara mandiri sesuai yang ditulis di kontrak tanpa perlu pihak ketiga untuk mengeksekusi dan memvalidasinya.

Kriptografi#

Merupakan keilmuan untuk mengamankan transaksi elektronik menggunakan sandi-sandi yang dikalkulasi secara matematis. Kriptografi bisa digunakan untuk memverifikasi kebenaran data, memverifikasi kebenaran pengirim data, dan mengacak data agar hanya yang memiliki kuncinya yang bisa membacanya.

Token#

Adalah unit yang digunakan untuk membatasi akses pada sumber daya yang ada. Contoh token listrik membatasi pengguna menggunakan listrik melebihi dari token yang ada, token bank membatasi orang hanya yang memegang token tersebut yang bisa melakukan transaksi.

Konsensus#

Adalah kesepakatan bersama, dalam konteks rantai blok, contoh penggunaan konsensus adalah ketika tercipta blok baru maka semua validator akan memvalidasinya untuk memastikan apakah blok tersebut valid atau tidak, apabila mayoritas validator mengatakan valid maka blok tersebut akan ditulis di jaringan.

Web3#

merupakan spesifikasi untuk web generasi ke-3. Web generasi ke-3 adalah generasi web masa depan yang dirancang dengan tujuan agar pengguna bisa bertransaksi secara langsung dari pengguna satu dengan pengguna lainnya tanpa perlu perantara (pihak ketiga) yang biasanya ada di lapisan aplikasi (application layer). Di Web3 interaksi langsung ini bisa dilakukan di lapisan protokol (protocol layer).

PoW#

Proof of work adalah mekanisme dalam blockchain yang digunakan untuk mengamankan jaringan dari serangan dan sebagai bukti publik bahwa seseorang telah melakukan pekerjaannya dalam mengamankan sehingga layak untuk mendapatkan rewards.

Testnet#

Adalah jaringan untuk ujicoba, biasanya digunakan oleh para pengembang dalam membangun aplikasi di jaringan blockchain sebelum di-deploy ke jaringan utama (Mainnet).

Off-chain Worker#

Adalah mekanisme dalam menangani operasi non deterministic dan hanya tersedia di luar jaringan blockchain, seperti pemanggilan fungsi Rest API dari layanan luar.